Menyambut Super Street Fighter 4.Sebuah game yang ditunggu-tunggu.. bahkan para penggemarnya (termasuk teman di MP).
Game SF sendiri memiliki perbedaan antara versi Jepang and Amrik. Dimana beberapa nama di rubah bahkan di ganti posisinya.. Seperti Vega menjadi M.Bison!! melihat dari tenarnya nama Amrik di SF, jadi tulisan ini mengambil nama Amrik. Walaupun beberapa nama terasa kurang mengena karena nama Vega lebih cocok sebagai nama orang jahat berbaju merah daripada M.Bison yang tidak pernah memperlihatkan unsur Bison dalam cerita atau gamenya.
Street Fighter dikenal sebagai salah satu game adu pukul pertama kali. Berkisah seputar tokoh bernama Ryu yang diceritakan mengalahkan Sagat. Kisah ini kemudian di kembangkan dengan pendalaman didalamnya.
Ryu ternyata dalam perjalanan mencari pembunuh Gurunya. Dan dia memiliki teman bernama Ken dimana pada awal-awal tampilan Ryu dan Ken hampir sama kecuali rambut dan bajunya. Tak hanya menambahkan teman/sahabatnya. Beberapa karakter yang nantinya akan menjadi bumbu kisah Ryu dimasukkan seperti Guile, Chun-Li dan lainnya.
Pada awal-awal, memang belum ada kisah yang menghubungkan antara 1 karakter dengan 1 karakter lainnya dengan jelas. Baru baru nanti di Seraial Alpha dan komik, garis/link antara mereka diperjelas.
SF 2 sendiri awalnya memiliki karakter dan gameplay juga skill pemain/karakter yang digunakan normal. Lalu setelah melakukan upgrade dan update, seperti :
- menambahkan karakter lain yg merupakan bos
- mempercepat permainan.. bila sekarang bisa dibilang dikasi turbo dimana karakter yg kita gerakkan memiliki kekuatan dan kecepatan yang tak terduga
- Ilmu yang seharusnya tidak ada??
saya menemukan bahwa game SF2 CE.. membuat karakter yang anda gunakan bs mengeluarkan Hadoken?? apa ini bug atau disengaja.. sy tidak tahu
Nantinya SF 2 memiliki lanjutan Alpha yang menjelaskan hal-hal yang tidak / terasa gamang. Alpha ini memiliki kisah yang saling berhubungan seperti kisah Ryu melawan M.Bison/Vega. Nanti ada juga tambahan petarung lain seperti Dan Hibiki.
karakter ini emang dibauat untuk mengejek jagoan di game buatan SNK. Walau tidak begitu menarik dan karakter ini lebih kepada komedi. Kisah malangnya dapat di ikuti karena dia berhubungan dengan salah satu karakter utama dan musuhnya. Dan adalah salah satu murid atau lebih tepat adik sepeguran Ryu dan Ken, yang memiliki dendam dengan Sagat.
SF 2 sendiri akhirnya memiliki sequel walau beberapa kurang sreg dengan sequel SF 3 nya. Walaupun setelah SF 2 ada Alpha dan 3D versi SF jga SF melawan karakter Marvel (X-Men), SNK, hingga melawan karakter dari Capcom sendiri. Tetapi adanya SF3 ini kurang mendapat respon dari penggemarnya seperti pada SF 3.
tidak ada banyak yg dapat dibahas di SF3 ini, karena saya tidak memainkannya dan penilaian atas game ini kurang pantas bila di jelaskan disini. Pada intinya, SF tanpa karakter pendahulunya kurang sedap di pandang dan di cerna.
SF4 berusaha memperbaikinya. dan seperti yang diharapkan BERhasil mengembalikan para penggemar pada game kesayangannya. Tetapi ternyata SF4 juga akan dibuat mengikuti SF2 yaitu akan dibuat versi Turbonya. Versi Turbo yang notabene akan bikin bete seperti SF2??
tampaknya Capcom memahami tersebut dan memutuskan untuk tidak melakukan hal yang sama. tetapi untuk yang ini kita tunggu berita aja.
SF 4 sangat tenar di dunia saat ini. Bahkan bila kita berjalan di Youtube, kita akan disuguhi pertarungan memakai game SF4. Apalagi Ryu juga hadir disini dengan karakter lainnya yang sudah kita kenal. tak hanya karakter aja lho.. kemampuan dan perbaikan juga dilakukan seperti.. Zangief yang tidak mudah di hajar dan bener2 kayak tank.. atau gerakan Chun-li yang lebih cepat dan responsif.
melihat respon dari SF 4. Tidak salah bila kita menunggu versi terbarunya ini. Walau dengan isu yang ada.. Optimis bahwa Capcom tidak akan mengulang hal yang sama tak terwujud. kalau sampe kejadian enggak.. awas... gw kasi Kamehameha
0 komentar:
Posting Komentar